Selasa, 09 November 2010

SAMBUTAN GUBERNUR SULAWESI TENGAH DALAM MAJAHALAH ALKHAIRAAT NEWS EDISI KHAUL GURU TUA

SAMBUTAN
GUBERNUR SULAWESI TENGAH
Bismillahirrahmanirrahim

Assalamua’ Alaikum War.Wab
Alhmdulillah, segala Puji dan syukur kita panjatkan atas kehadirat Allah Subhanahu Wata’ala, atas limpahan Rahmat dan Karunia yang di anugerahkan-NYA kepada kita semua.
Selaku pribadi dan atas nama Pemerintah Daerah Propinsi Sulawesi Tengah, saya menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Departemen Penelitian dan Pengembangan (Dept. Litbang) Pengurus Pusat Himpunan Pemuda Alkhairat (PP-HPA), atas segala upaya yang dilakukan dalam rangka Menyajikan Majalah Edisi Khusus “Haul Guru Tua” Ke-42.
Dewasa ini perkembangan dunia Pendidikan dan Era Globalisasi, Transformasi dan Reformasi bersamaan perkembangan Teknologi Dan informasi, sangat besar pengaruhnya terhadap budaya maupun tingkah laku umat manusia. Karena itu, pendidikan agama dan pendidikan keagamaan sangatlah penting bagi umat manusia dalam membentuk watak dan karakternya, sekaligus menjadikan benteng dan bahaya kehancuran moral.
Majalah Edisi Khusus “Haul Guru Tua” Ke-42 dengan Tema “Mengenal Lebih Dekat Sosok Habib Idrus Bin Salim Al-jufrie bersama 30 Generasi Cemerlang Al khairaat”, saya nilai sangat memberi muatan yang mendalam bagi umat Islam di daerah ini, Karena Habib Idrus bin Salim Al-Jufrie yang dikenal dengan dengan sebutan “Guru Tua”, merupakan seorang Tokoh yang memiliki sifat dan karakter Kepemimpinan yang sangat Mulia dalam membentuk perilaku, karakter dan budaya masyarakat, bukan hanya di Sulawesi Tengah tetapi juga di Kawasan Timur Indonesia; beliau memilki falsafah kepemimpinan yang sederhana dan ampuh, memiliki Sense Of crisis dan Sense Of Moral masyarakatnya, maka kepemimpinan ini telah menjadi kekuatan penggerak perjuangan Guru Tua, sehingga ia bisa berhasil membangun Madrasah Alkhairat di Kawasan Timur Indonesia, sebagai upaya membentuk kecerdasan umat manusia yang berakhlakul karimah dalam bingkai moral keagamaan yang kuat, dan budi pekerti yang luhur, maju, mandiri, demokratif dan beriman dalam rangka membentuk sumber daya manusia yang berkualitas, kompetetif, produktif, dan berakhlak mulia.
Tokoh Guru Tua yang lahir dikota Taris,Provinsi Hadramaut, Yaman Selatan ini, dalam sejarah kebangsaan Indonesia, tidak hanya terukir sebagai salah seorang tokoh pejuang pendidikan, keagamaan dan kebangsaan , oleh karena itu, dengan hadirnya Majalah Edisi Khusus “Haul Guru Tua” Ke-42, kiranya nilai tambah bagi umat Islam di Sulawesi Tengah dalam menjalani kehidupan yang selalalu bertakwa dan ikhlas, serta memiliki sikap empati yang tinggi terhadap orang lain tanpa membedakan status, peran kelas sosial.
Akhirnya saya mengucapkan selamat dan sukses, atas hadirnya Majalah Edisi Khusus “ Haul Guru Tua” Ke-42, semoga dapat memberi wujud perilaku kehidupan berbangsa dan bernegara khususnya di Sulawesi Tengah, yang aman, damai, adil, dan sejahtera yang dilandasi oleh Iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Wassalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

GUBERNUR SULAWESI TENGAH


H.B. PALIUDJU


Al Khairaat News Edisi Khusus Khusus Khaul[September 2010]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar